Friday, May 20, 2016

4 Contoh Desain Rumah Mewah Idaman Dengan Kolam Renang

Mempunyai sebuah hunian nyaman dan mewah adalah impian bagi semua orang apalagi jika desain rumah mewah idaman itu dilengkapi dengan kolam renang. Sayangnya terkdang banyak orang yang bingung untuk meletakkan atau memikirkan posisi kolam renang yang pantas dengan rumah sehingga bisa dimaksimalkan dengan baik dari segi ukuran dan juga fungsinya. Anda tidak perlu khawatir karena terdapat beberapa inspirasi hunian yang dapat dijadikan referensi.
Desain Rumah Mewah Idaman dengan kolam renang (Fotolia)
Desain Rumah Mewah Idaman dengan kolam renang (Fotolia)

4 Inspirasi Desain Rumah Mewah Idaman Dengan Kolam Renang

Terdapat beberapa inspirasi rumah mewah yang dilengkapi dengan kolam renang dan bisa Anda jadikan sebagai referensi untuk membuat yang serupa. Berikut adalah 3 pilihannya untuk anda:

Kolam Renang Dengan Lounge Terpisah

Halaman belakang memang lokasi yang tepat untuk membangun sebuah kolam renang yang nyaman dan juga cukup luas. Berdasarkan contoh desain rumah mewah pada gambar di atas, kolam renang dibangun di halaman belakang yang berumput dan juga menyatu dengan rumputnya. Dibangun di antara dua pohon sehingga mampu memberikan kesan asri dan hijau.
Akan tetapi lounge atau tempat berjemur saat santai justru dibangun terpisah dan tidak menjadi satu dengan kolam. Posisi lounge tetap terdapat dalam satu lantai hanya saja dibangun di depan ruangan yang terbuka sehingga tata letaknya sedikit lebih ke samping. Sementara area di sekitar kolam dijadikan untuk tempat barbekiu.

Kolam Renang Semi Indoor

Membangun jendela yang transparan dengan ukuran yang besar mampu membuat pandangan langsung tertuju kepada kolam renang. Untuk contoh sketsa rumah mewah minimalis lainnya adalah kolam renang semi indoor. Kolam renang ini dibangun di halaman belakang rumah dengan memanfaatkan luas halaman belakang yang cukup lapang. Kolam renang ini dibangun dengan menggunakan paving yang sedikit lebih tinggi di bagian sisi-sisi kolam sehingga tidak menyatu dengan tanah.
Rumah mewah dengan Kolam Renang Semi Indoor (Fotolia)
Rumah mewah dengan Kolam Renang Semi Indoor (Fotolia)
Pavingnya pun dibuat menyatu dengan ubin sehingga di bagian sisi lainnya diberikan kursi santai sekaligus meja makan outdoor. Sebagian sari sisi kolam tertutup oleh bagian atap asimetris yang menjulang tinggi sehingga bayangan atap akan mampu menutupi sebagian dari kolam.

Kolam Renang Dengan Lounge Menyatu Di Atas Kolam

Desain rumah mewah minimalis lainnya adalah kolam renang persegi yang memiliki lounge tepat di atas kolam dan menyatu. Terkadang ada beberapa orang yang menginginkan jarak liung untuk berjemur atau bersantai memiliki jarak yang dekat dengan kolam sehingga pemilik bisa langsung menceburkan diri ke dalamnya. Di sini, posisi lounge mengambil sedikit bagian kolam dan tepat berada di atasnya.
Kolam Renang Dengan Lounge Menyatu Di Atas Kolam (Fotolia)
Kolam Renang Dengan Lounge Menyatu Di Atas Kolam (Fotolia)
Uniknya lagi, kolam ini berhubungan atau dibangun tepat di samping garasi terbuka yang jaraknya tidak jauh atau bersebelahan. Sementara tepat di depan garasi dan kolam renang dibangun sebuah tempat bersantai kecil untuk makan dengan payung pantai sebagai tudung dan memiliki sekat antara satu tempat dan lainnya sehingga terlihat seperti restoran outdoor. Tempat lounge dibuat lebih lebar untuk berjemur dan juga yoga atau meditasi.

Kolam Renang Dengan Dua View

Kolam renang rumah mewah berikutnya adalah kolam renang yang memiliki dua view berbeda. Mengapa demikian? Kolam renang ini dibuat terpisah di bagian belakang tanpa adanya lounge ataupun tempat bersantai lainnya sehingga benar-benar terlihat seperti kolam  renang mandiri.
Kolam dibangun dengan memanfaatkan bangunan menyatu yang berbeda dari sebuah rumah yaitu ruang keluarga dan ruang makan sehingga satu sisis kolam memiliki pemandangan ruang tamu dan sisi lainnya memiliki pemandangan meja makan dengan jendela transparan besar tanpa tirai sehingga pemandangannya tanpa batas.
Kolam Renang Dengan Dua View pada rumah mewah minimalis (Fotolia)
Kolam Renang Dengan Dua View pada rumah mewah minimalis (Fotolia)
Dengan mengetahui berbagai macam desain rumah mewah idaman disertai kolam renang, maka diharapkan Anda terinspirasi untuk memanfaatkan lahan yang ada di rumah Anda guna membuat kolam yang sesuai keinginan sekaligus ukuran yang tepat.

Artikel Rumah Minimalis ini dikenal, sbb :

foto rumah kecil unik -Paduan warna rumah tingkat -rumah tingkat ada kolamnya -

0 komentar:

Post a Comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

PENGUNJUNG